You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 514 Siswa di Kepulauan Seribu Pergunakan Kapal Sekolah Gratis
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

514 Pelajar di Kepulauan Seribu Gunakan Kapal Gratis

Suku Dinas Pendidikan Kepulauan Seribu mengupayakan transportasi gratis bagi para pelajar. Sebanyak 514 siswa sudah menggunakan fasilitas  kapal gratis ini.

Para pelajar yang tinggal di mess diantar Senin Pagi dan dijemput untuk kembali ke rumah pada Jumat sore

"Sebanyak 109 siswa diantaranya, memanfaatkan untuk antar jemput dari Pulau Pramuka ke Pulau Kelapa," ujar Ade Yulia Narun, Kasudin Pendidikan Kepulauan Seribu, Sabtu (11/2).

Ia menambahkan, pihaknya menyewa 10 kapal ojek yang melayani pelajar untuk tiga rute yakni, dari Pulau Panggang, Pulau Payung dan Pulau Kelapa menuju Pulau Pramuka maupun sebaliknya.

Kepulauan Seribu Sediakan Kapal Gratis untuk Pelajar

"Para pelajar yang tinggal di mess diantar Senin Pagi dan dijemput untuk kembali ke rumah pada Jumat sore," jelasnya.

Menurut Ade, kebijakan ini diambil agar terhentinya operasional kapal sekolah milik Dinas Perhubungan DKI tidak menganggu kegiatan belajar mengajar (KBM).

"Kami berharap kapal sekolah Dishub dapat segera beroperasi dan bisa dijadikan kapal wisata edukasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4277 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1835 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1694 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1627 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik